3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi

3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi - Halo semua pengunjung kumpulandroid, berjumpa lagi dan pada kesempatan ini pula admin akan memberikan informasi menarik kepada kalian semua yang mungkin bisa bermanfaat. Nah, mungkin kalian pernah mendengar adanya kebobolan informasi pada smartphone yang dimiliki. Ya, mungkin beberapa smartphone memiliki tingkat keamanan yang kurang dari standarnya. Tahukan kalian bahwa ada 3 macam smartphone yang ternyata memiliki tingkat keamanan yang tinggi, apa saja smartphone tersebut? berikut ulasannya.

Smartphone yang mempunyai keamanan yang tinggi:

  • Blackphone 2
Smartphone jenis ini memiliki desain simple dengan panel layar seluas 5.0 inch, yang di perkuat ruang pacu delapan inti processor, dijalankan pada arsitektur 64 Bit dan RAM sebesar 3GB, dengan demikian samrtphone asal negri paman sam (amerika serikat) tersebut bisa menjalankan berbagai jenis aktifitas, baik itu fitur maupun aplikasi, menjalankan aplikasi internet secara lancar tanpa ada hambatan, multitasking pun tidak kalah.

3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi


Sama dengan smartphone lain yang memiliki OS berbeda, begitu pula dengan BlackPhone, yang mana samrtphone ini menggunakan tampilan UI yang berbeda dan hanya bisa kalian temukan pada smartphone dengan tingkat kemanan tertinggi satu yang ini, dimana dirinya menjalankan semua sistem pada Private OS 1.1, yang memiliki banyak fitur unggulan, dan menu tampilan serta ikon lebih atraktif dan mudah dipahami bagi pengguna.

Blackphone smartphone dengan tingkat keamanan tertinggi ini dikatakan dapat menghalau berbagai jenis virus pada saat kita berinteraksi dengan internet, yang berakibat terhadap file data yang kita simpan dalam sebuah smartphone. Pantas saja, jika smartphone ini di banderol mahal dengan harga 8,5 jutaan, Fitur lainnya juga ada, seperti silent meeting, yang memungkinakan pengguna untuk melakukan telfon konference dengan 50 audience sekaligus.

  • Turing Phone
Smartphone dengan tingkat keamanan tertinggi berikutnya adalah dari Turing, sebuah merek yang berasal dari negri tirai bambu. Pasti dari kalian baru mendengar nama ini bukan, Turing sekarang ini telah merilis smartphone dengan keunikan yang hanya terdapat pada bagian body-nya, berbeda dan tidak sama terhadap smartphone manapun. Tidak hanya itu, pada saat mencharger Turing Phone hanya bisa di charge hanya dengan usb bawaannya saja dan tidak bisa menggunakan USB lainnya.

3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi

Meskipun berbeda dan agak susah menuruti semua keinginan si smartphone, paling tidak hal tersebut bisa menjaga smartphone kalian tetap aman sewaktu menyimpan data, karena jika hilang atau di curi, kalian tidak bisa melakukan apa-apa, baik itu transfer data ataupun mengisi daya ketika baterai habis. Turing phone juga memiliki server sendiri, yang mewajibkan pengguna harus selalu terhubung dengan koneksi internet.

Dikarenakan semua datanya akan langsung tersimpan memalui sistem cloud dari pabrikan turing itu sendiri, dapat disimpulkan hampir sama dengan kinerja iphone yaitu menggunakan sistem cloud untuk data-datanya. Turing Phone menghadirkan processor snapdragon 801 dan RAM 3GB serta 3 opsi pilihan penyimpanan internal, yakni 32, 64, dan 128 GB, yang bisa di perluas menggunakan micro sd berkapasitas hingga 128 GB. Sedangkan untuk harganya, masih kisaran 8 jutaan untuk versi penyimpanan internal terkecil, hingga 11 jutaan untuk penyimpanan internal terbesar yaitu 128 GB.

  • Blackberry Priv
Smartphone generasi terbaru dari BlackBerry, yang mendapatkan perubahan secara signifikan dari para pendahulunya ini tercatat sebagai salah satu smartphone dengan tingkat keamanan tertinggi. Bagaimana tidak, blackberry sangat percaya diri dengan OS yang dibuatnya berbeda dari yang lain, karena menyajikan fitur blackberry messenger pada smartphonenya.

3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi

Menurut informasi, smartphone BlackBerry yang memiliki kode nama “Priv”, memiliki tingkat kemanan tertinggi, karena para ahli didalamnya telah menyusun skrip dan bekerja sama dengan google untuk menyajikan sistem security teraman yang pernah ada.

Pendukungnya, Blackberry dikatakan membangun server sendiri untuk menampung seluruh data dari pengguna BlackBerry Priv. Untuk harga, bisa dipastikan tidaklah murah untuk bisa mendapatkan smartphone ini, karena terakhir dikabarkan, smartphone yang dibekali panel layar 5.4 inch curved seperti S6 Edge dan snapdragon 808 dibagian chipset, dapat menyumbulkan performa dan kinerja maksimal pada setiap aplikasi dan fitur yang ada. Dibanderol 350 Dollar atau sekitar 8,5 jutaan mungkin jadi penyebab kebanyakan orang masih memikirkan untuk membeli perangkat ini.

3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi

3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi

3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi

3 Smartphone Dengan Keamanan Tinggi

Nah, itulah beberapa smartphone dengan kemampuan yang tinggi dalam segi keamanan/security, jika kalian ingin memprioritaskan kemanan mungkin bisa membeli salah satu dari ketiga perangkat diatas. Semoga informasinya bermanfaat dan berguna untuk kalian semua.


Blog, Updated at: 11:01 AM